Premium Naik Rp1.000, Pemerintah Hemat Rp20 T

Diposting oleh jaka JPI Kamis, 24 Februari 2011

Premium Naik Rp1.000, Pemerintah Hemat Rp20 T

Jum'at, 25 Februari 2011 - 09:54 wib
Martin Bagya Kertiyasa - Okezone
Ilustrasi. Foto: Corbis

JAKARTA - Jika dibandingkan dengan pembatasan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) Bersubsidi, ternyata kenaikan harga BBM bersubsidi dinilai lebih menguntungkan.

Berbeda dengan asumsi pemerintah yang menjelaskan dapat terjadi potensi penghematan senilai Rp3,9 triliun, dengan kenaikan premium Rp1.000 maka akan terjadi penghematan mencapai Rp20 triliun.

Pengamat Ekonomi Faisal Basri mengungkapkan bila perhitungan tersebut didapatkan jika Rp1.000 dikalikan dengan subsidi premium, maka terdapat potensi pengematan sebesar Rp20 triliun.

"Kan gampang, kalau dinaikkan Rp1.000, maka Rp1.000 dikali premium berapa yang disubsidi. Jadi subsidinya kan turun. Kalau dinaikkan Rp1.000 hematnya Rp20 triliun hematnya," jelas Faisal, di Jakarta, Kamis (24/2/2011).

Faisal menjelaskan, perbedaan asumsi ini karena jika dilakukan pembatasan, maka hanya subsidi untuk mobil yang berkurang. Sedangkan hampir 50 persen digunakan pada kendaraan roda dua dan angkutan umum.

"Penghematan Rp3,8 triliun karena apa? Kan sepeda motor itu tidak dan hampir 50 persen dari premium dan enggak mungkin itu dibatasi," tambahnya.(ade)

0 komentar

Posting Komentar